Minggu, 27 Desember 2015 Cara Mengatasi Mengatasi Error E05 Pada Printer Cannon MP280

Error Printer MP280

Malam Sobat blog, Hari ini saya dapet msalah printer canon MP280, Kode Error yang muncul adalah E05, Sempet jengkel di buat masalah ini, cari sana sini, keliling google. akhirnya dapet pencerahan. ternyata penanganganya tidak sesulit yang di pikirkan, sempet mau saya ganti dengan yang baru sangking gak sabarnya.

Kode error E05 identik dengan kerusakan catridge yang pemasangannya pada printer kurang bagus. Atau pin pada caried unit terkena luberan tinta. Jika bukan itu, berarti catridge yang bermasalah, dan harus ganti catridge.

Akan tetapi sebelum ganti catridge saya mempunyai tips untuk mengatasi permasalahan anda, berikut tipsnya,
1. Printer dalam keadaan mati, lepas catridge dua-duanya
2. Biarkan tutup (pengunci catrid) dalam keadaan terbuka
3. Tancapkan kabel power lalu pencet tombol on
4. printer akan bergerak (menabrak karena tutup dalam kondisi terbuka)
5. Biarkan printer sampai standby / posisi catriedge unit ditengah
6. Pasang catrdge dua-duanya dan tutup (pengunci catridge)
7. selesai, printer kembali normal dan siap digunakan.
Jika dengan cara di atas masih muncul pesan error E05, Coba ganjal catridge dengan kertas atau pengganjal lainya.

Cara Reset Printer Canon Pixma MP287 Menggunakan Software Resseter

Cara Reset Printer Canon PIXMA MP287 Menggunakan Software, itulah artikel yang akan saya share kali ini, artikel ini saya tulis karna saya mendapati masalah error pada printer Cannon PIXMA MP287, setelah keliling google saya dapatr software reseter yang sangat mudah di gunakan.

Download Software Resetternya di sini.


Cara Reset Canon PIXMA MP287
Sebelum menggunakan software resetter, hal yang pertama perlu di lakukan ialah membuat printer dalam keadaan SERVICE MODE. Setelah itu silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

1. Matikan Printer,  Jangan Cabut Kabel Power.
2. Tekan dan tahan Tombol Stop/Resset
3. Posisi tombol Stop/Resset masih di tekan, Tekan dan tahan Tombol ON/OFF
4. Tekan tombol Stop/Resset 4x, kemudia lepas keduanya.

jika berhasil layar LCD akan gelap dan komputer akan membaca new hardware, abaikan saja. Sekarang kita gunakan software yang sudah di download tadi, Extraxt dan Jalankan Service Tool.



Cara Menggunakan Resetter :
1. Pasang kertas pada Printer, kurang lebih 5 lembar
2. Jalankan Reseter Canon PIXMA MP287
3. Klik “MAIN”, maka printer akan berproses dengan mencetak satu halaman dengan tulisan “D = 000.0″
4. Klik “EEPROM Clear”.
5. Kemudian klik “EEPROM”, dan printer akan mencetak hasil Resetter MP258, dengan tulisan “TPage (COPY TTL = 00 000 = 00 000)”
6. Matikan printer Canon MP287 anda lalu hidupkan dengan cara Normal.

Selasa, 27 Januari 2015 Back to BLOGING...!!!

Cara memperbaiki Hardisk yang tidak terbaca di windows


Apakah anda mempunyai hardisk yang tidak terbaca di windows, tetapi dapat terbaca di BIOS ?

Kebanyakan orang akan menganggap bahwa hardisk tersebut sudah rusak dan tidak dapat di pakai kembali, tetapi sebenarnya itu salah, selama firmware hardisk masih dapat terbaca di BIOS, berarti Hardisk tersebut masih dapat dipergunakan lagi.

Hal tersebut diakibatkan karena MBR (Master Boot Record) yang seharusnya menjadi kontrol dari suatu hardisk telah rusak (corrupted) atau bahkan terhapus karena faktor ketidak sengajaan atau secara sengaja dengan menggunakan tool/software yang ada.

Banyak program yang mengklaim dapat memperbaiki MBR dengan cepat, hanya dalam hitungan detik dapat menghapus, menginstall, atau mengedit MBR sesuai keinginan kita, tetapi apabila anda kurang memahami cara kerja MBR anda akan mengalami kesulitan dalam pengerjaannya. Bahkan kadang-kadang ada hardisk yang bandel dan sangat sulit untuk diperbaiki dengan menggunakan tools tersebut. hal tersebut dikarenakan terlalu banyaknya data-data yang disimpan didalam memori hardisk yang tidak hilang dengan cara di format melalui cara biasa.

Tetapi jangan khawatir, berikut adalah cara-cara untuk memperbaiki MBR Hardisk yang bandel sekaligus menghapus seluruh data secara permanen, sehingga kondisi hardisk menjadi seperti baru lagi.


1.  Siapkan Hiren’ Boot CD anda yang terbaru, kemudian masukan kedalam CD/DVD ROM anda
2.  Setting BIOS anda agar dapat Booting dari CD/DVD.
3.  Arahkan ke Dos Program kemudian tekan Enter.

4.  Pilih Hard Disk Tools


5.  Cari dan pilih Active Kill Disk 
6.  Cari dan pilih Hard disk anda yang bermasalah kemudian ikuti petunjuk yang ada (F10) untuk langsung menghapus data dan menginstall MBR default



7.  Tunggu sampai selesai.

Dengan menggunakan tool ini memang membutuhkan waktu yang relatif cukup lama, bahkan bisa sampai seharian, tetapi hasil yang didapat sangat sesuai dengan waktu yang diperlukan.

Demikian tutorial ini saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi, dan sudah di uji coba berhasil 100%.
http://wirro-dita.blogspot.com